
Liputan08.com BOGOR, Cibinong – Relawan Jaringan Aktivis Muda untuk Pasangan Bayu Syahjohan dan Musyafaur Rahman (Kang Musa) atau yang disebut JAMUS resmi mendeklarasikan dukungan penuh untuk memenangkan pasangan tersebut sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bogor.
Deklarasi ini dihadiri langsung oleh Ketua JAMUS, Prastyansyah Nugraha, bersama pasangan calon (paslon) Bayu-Kang Musa di kawasan Cibinong. Dalam pernyataannya, Prastyansyah menegaskan bahwa JAMUS akan fokus menggalang dukungan dan melakukan sosialisasi di wilayah Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Kabupaten Bogor, yang mencakup Kecamatan Cibinong, Sukaraja, Citeureup, Babakan Madang, dan Klapanunggal.
“Kami saat ini fokus memperkuat jaringan di Dapil 1 Kabupaten Bogor agar bisa memenangkan Paslon Bayu-Kang Musa di wilayah tersebut,” ujar Prastyansyah.
Ia menjelaskan bahwa saat ini jaringan relawan JAMUS memang baru terbentuk di Dapil 1. Oleh karena itu, langkah awal pergerakan relawan akan berfokus di wilayah ini.
“Kita akan terus memperluas jaringan dan mengintensifkan sosialisasi di Dapil 1 agar bisa mencapai hasil maksimal,” katanya.
Prastyansyah juga mengakui bahwa tantangan memenangkan pasangan Bayu-Kang Musa di Dapil 1 cukup besar, karena wilayah tersebut merupakan basis utama dari Paslon nomor 1, yang sudah lama dikenal oleh masyarakat setempat. Meski demikian, JAMUS optimis dengan strategi sosialisasi yang masif, semangat relawan akan tetap kuat untuk memperkenalkan visi dan program dari Bayu-Kang Musa.
“Dapil 1 memang menjadi basis Paslon nomor 1, tetapi kami tidak gentar. JAMUS akan terus berupaya memenangkan Bayu-Kang Musa di sini,” tegas Prastyansyah.
Selain memperkuat jaringan di Dapil 1, JAMUS juga telah mulai mengembangkan jaringan relawan ke luar Dapil 1. Beberapa aktivis muda dari Sukamakmur, Jonggol, Parung Panjang, Cigudeg, hingga Rumpin kini berkoordinasi untuk membentuk jaringan JAMUS di wilayah mereka.
“Walaupun Dapil 1 menjadi fokus utama, kami juga membuka komunikasi dengan aktivis dari luar dapil. Kami berharap jaringan JAMUS ini bisa berkontribusi dalam memenangkan Paslon Bayu-Kang Musa di seluruh Kabupaten Bogor,” tambahnya penuh harap.
Dengan langkah-langkah strategis yang dijalankan oleh JAMUS, Prastyansyah yakin bahwa dukungan masyarakat untuk pasangan Bayu-Kang Musa akan terus meningkat seiring dengan solidnya jaringan relawan di seluruh wilayah Kabupaten Bogor. (*)
Tags: Deklarasi JAMUS, Relawan Muda Siap Menangkan Pasangan Bayu-Kang Musa di Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
01 Mei 2025
Terdakwa Yulianda Divonis 1 Tahun Penjara atas Kasus Penggelapan Minyak Kita
-
04 Des 2024
JAM DATUN dan PT Nindya Karya Jalin Kerja Sama Mitigasi Risiko Hukum di Sektor Konstruksi
-
05 Feb 2025
Pj. Bupati Bogor Pastikan Ketersediaan Pupuk Dorong Inovasi Pertanian di Dramaga
-
23 Mar 2025
KLB Angkat Zulmansyah Sekedang Tidak Sah Bareskrim Terbitkan Sprindik
-
19 Mar 2025
Wabup Bogor Jaro Ade Tarling di Masjid At-Taqwa, Serahkan Bantuan untuk DKM dan Warga
-
14 Feb 2025
Pj. Bupati Bogor Ajak ASN Hidup Sehat, Pimpin Senam Jantung Sehat di DPMD
Rekomendasi lainnya
-
19 Des 2024
Satgas Yonif 641/Bru Berbagi Snack, Jalin Kedekatan dengan Warga Kampung Timeria
-
13 Mar 2025
Pemerintah Pusat Hentikan Proyek Sumarecon Bogor: FERRAK Desak Aparat Segera Panggil dan Penjarakan Pihak yang Terlibat
-
27 Feb 2025
Terbongkar! Peredaran Sabu di Lapas Cibinong Dikendalikan dari Dalam Sel
-
15 Apr 2025
Pemkab Bogor Tindaklanjuti Tiga Inpres untuk Wujudkan Swasembada Pangan Nasional
-
26 Feb 2025
Dugaan Penipuan Oknum Polisi Polda Sumut Rp 850 Juta: Ahli Hukum Kepolisian Sebut PTDH Solusi Terbaik
-
23 Jan 2025
Kejaksaan RI Torehkan Capaian Gemilang dalam Pemberantasan Korupsi di 100 Hari Kabinet Merah Putih