Breaking News

Pos Elelim Hadiri Sosialisasi Bapperida Kabupaten Yalimo untuk Dukung Pembangunan dan Inovasi Daerah

Liputan08.com Elelim, Yalimo – Pos Elelim menghadiri sosialisasi yang dipimpin oleh Wakil Komandan Satgas Yonif 641/bru, Kapten Inf I Gusti Ngurah Ketut Budiartana, di kantor Badan Keuangan Daerah Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan, pada Senin (14/10/2024). Acara ini dihadiri oleh sekitar 20 orang.

1.Hasuka Hisage, S.Pd, M.Pd Penjabat (Pjs.) Bupati Kabupaten Yalimo
2.Simeon Fusage, S.KM, M.M – Asisten III Kabupaten Yalimo
3.Yunias Loko Bappeda Kabupaten Yalimo
4.Pdt. Tonci Mora Kabupaten Yalimo

Sosialisasi ini diselenggarakan oleh Badan Keuangan Daerah Distrik Elelim dengan tema “Pemerintah Kabupaten Yalimo: Badan Rencana Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida).” Acara ini bertujuan untuk mempromosikan perencanaan pembangunan, riset, serta inovasi daerah di Kabupaten Yalimo, khususnya di Distrik Elelim.

Dalam sambutannya, Hasuka Hisage, Pjs. Bupati Kabupaten Yalimo, menekankan pentingnya kegiatan sosialisasi ini bagi kesejahteraan masyarakat Yalimo. “Sosialisasi ini sangat penting bagi kesejahteraan Kabupaten Yalimo, dan ini merupakan pertama kalinya kegiatan ini diselenggarakan oleh kantor Badan Keuangan Daerah Distrik Elelim. Oleh karena itu, kita semua harus mendukung pembangunan, riset, dan inovasi di distrik ini,” ujar Hasuka Hisage.

Kegiatan sosialisasi tersebut berlangsung dengan aman dan lancar. Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan antara personel Pos Elelim dan masyarakat Yalimo semakin erat, sehingga terjalin kebersamaan dalam mendukung pembangunan daerah.

Tags:

Baca Juga

Rekomendasi lainnya