
Liputan08.com Bandung – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Barat, Hilman Hidayat, mengecam keras aksi pengeroyokan dan penganiayaan yang menimpa Zarkasi, seorang wartawan anggota PWI Kabupaten Bogor, yang terjadi pada Jumat, 11 Oktober 2024. Insiden tersebut terjadi di dekat Sekretariat PWI Kabupaten Bogor, Gedung Graha Wartawan, Cibinong.
Menurut Hilman, berdasarkan informasi yang diperoleh dari pengurus PWI Kabupaten Bogor dan PWI Jabar, aksi pengeroyokan itu dilakukan secara pengecut oleh lebih dari satu orang. Zarkasi, yang merupakan wartawan dari ziber24jam.com dan anggota PWI Kabupaten Bogor, menjadi korban serangan brutal oleh kelompok yang hingga kini belum teridentifikasi.
“Kami sangat prihatin dan mengutuk keras tindakan pengecut seperti itu. Tindakan ini tidak bisa dibiarkan terhadap siapapun, apalagi terhadap seorang wartawan,” tegas Hilman.
Hilman juga mendesak pihak kepolisian di Bogor untuk segera menangkap para pelaku dan mengungkap motif di balik kejadian tersebut. Ia menekankan bahwa tindakan kekerasan terhadap wartawan adalah perbuatan biadab, mengingat wartawan bekerja di bawah perlindungan Undang-Undang No. 40 Tahun 1999 tentang Pers.
“Wartawan bekerja untuk kepentingan publik, dan di medan konflik sekalipun mereka harus dilindungi,” tambahnya.
Kejadian bermula saat Zarkasi sedang mengendarai mobil dari arah lampu merah PDAM Kabupaten Bogor menuju Kantor PWI. Di tengah perjalanan, dua motor mendekat dari sisi kanan dan kiri kendaraan korban. Ketika Zarkasi hendak berbelok ke arah Kantor PWI, kedua motor tersebut semakin agresif. Pengendara di sisi kiri terjatuh, sementara pengendara di sisi kanan menghadang mobil Zarkasi dan memaksa korban untuk memasukkan pengendara yang jatuh ke dalam mobil.
Merasa terancam, Zarkasi berusaha mencari perlindungan dengan menuju Kantor PWI, tempat rekan-rekannya berada. Namun, lima pelaku mengejarnya hingga ke halaman Kantor PWI dan memaksanya kembali ke mobil. Sebelumnya, Zarkasi sempat menerima ancaman, yang diduga terkait dengan insiden ini.
Kejadian ini diyakini memiliki kaitan dengan serangan sebelumnya di Kantor PWI Kabupaten Bogor, di mana gedung tersebut dilempari batu oleh orang tak dikenal, yang menyebabkan kerusakan kaca.
Atas kedua peristiwa tersebut, Hilman tidak hanya mengutuk keras para pelaku, tetapi juga mendesak jajaran Kepolisian Bogor untuk segera bertindak menangkap pelaku dan mengungkap motif di balik serangkaian kekerasan tersebut.
Tags: Ketua PWI Jabar Kecam Keras Penganiayaan Terhadap Wartawan di Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
16 Jan 2025
Kolonel PNB Ferdinand Picaulima Resmi Jabat Danlanud ATS, Sekda Kabupaten Bogor Apresiasi Sinergi TNI dan Pemda
-
31 Okt 2024
JAM-Pidum Setujui 14 Kasus Diselesaikan Melalui Restorative Justice, Termasuk Penadahan di Bandar Lampung
-
07 Jan 2025
JAM-Datun Tegaskan Kepastian Hukum dalam Sengketa Data Pribadi di FGD ILUNI UI
-
01 Apr 2025
Ketua Komisi III DPR RI: Mudik 2024 Menjadi yang Paling Lancar dalam Dua Dekade
-
10 Agu 2025
Bupati Bogor Hadiri Rakor Penanganan Sampah Regional Jawa Barat Bersama Menteri Lingkungan Hidup RI
-
26 Agu 2025
Penguatan Layanan Publik dan UMKM, Bupati Bogor Tempatkan Dua Perangkat Daerah Baru di Vivo Mall
Rekomendasi lainnya
-
22 Okt 2024
Bayu Syahjohan: Wartawan adalah Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Komitmen Sejahterakan Pers Jika Terpilih
-
21 Sep 2025
Sekda Kota Bogor Tegaskan Pentingnya Monitoring dan Evaluasi Program Kwarcab Pramuka
-
07 Feb 2025
Satgas Yonif 642/Kps Pos Kout Tahota Bagikan Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Papua Barat
-
15 Jun 2025
Mini Zoo Diskanak Ramaikan HJB ke 543, Jadi Favorit Pengunjung
-
28 Jan 2025
Guru Besar Hukum: Pembaruan KUHAP Harus Utamakan Prinsip Check and Balance
-
25 Jul 2025
Diseret Kasus Korupsi Kilang, 11 Saksi Pertamina Diperiksa: Hantu Bui Mulai Menjelma!