
Liputan08.com SEMARANG – Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Jawa Tengah melakukan pengamanan intensif di sejumlah objek vital dan lokasi strategis di kawasan Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. Langkah ini merupakan bagian dari Operasi Lilin Candi 2024 untuk memastikan keamanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Dirpolairud Polda Jateng, Kombes Pol Hariadi, menyampaikan bahwa fokus pengamanan meliputi Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Emas, Pantai Marina, serta Gereja Hati Kudus Kokrosono di Tanah Mas, Semarang Utara.
“Sejumlah objek vital, tempat wisata, dan tempat ibadah di pesisir Kota Semarang menjadi perhatian utama kami untuk memberikan jaminan keamanan selama Nataru,” ungkap Hariadi di Mako Ditpolairud, Sabtu (28/12/2024).
Selain pengamanan, personel Ditpolairud juga melaksanakan patroli rutin untuk memastikan situasi tetap kondusif. Hariadi mengimbau masyarakat untuk bekerja sama dengan petugas, menjaga ketertiban, dan segera melapor jika menemukan hal mencurigakan.
“Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, terutama saat ibadah dan perayaan malam tahun baru. Kami mengajak masyarakat untuk mematuhi arahan demi keselamatan bersama,” tutupnya.
Tags: Ditpolairud Polda Jateng Amankan Kawasan Pelabuhan Tanjung Emas Selama Nataru, Liputan08.com
Baca Juga
-
31 Mei 2025
PWI Kabupaten Bogor Siap Gelar Konferensi untuk Pilih Kepengurusan Baru
-
25 Feb 2025
Ketegasan Kapolri dalam Pembenahan Internal Polri Dr. Hirwansyah Apresiasi Sanksi Terhadap Mantan Kapolsek Cinangka sebagai Tonggak Sejarah Reformasi Institusi Polri
-
25 Nov 2024
Pimpin Apel Tim Kesehatan Dukung Pilkada Serentak 2024, Ini Kata Sekda Ajat Rochmat Jatnika
-
25 Okt 2024
Mahmoud Abbas Desak Penghentian Serangan Israel di KTT BRICS Seruan Keadilan Bagi Palestina
-
22 Feb 2025
Kejagung Lelang Aset Rampasan Benny Tjokrosaputro, Negara Raup Rp600 Juta
-
16 Jan 2025
Pemkab Bogor dan KLHK Tanam Pohon di Gunung Mas untuk Pelestarian Lingkungan
Rekomendasi lainnya
-
01 Jun 2025
Ketua Plt PWI Kabupaten Bogor, Nurofik Pancasila Adalah Kompas Etik dan Jati Diri Bangsa dalam Era Disrupsi
-
08 Nov 2024
Babinsa Desa Pilangsari Bantu Warga Bangun Talud untuk Cegah Longsor dan Lancarkan Aliran Air
-
27 Mei 2025
Ironi Digitalisasi Pendidikan Dugaan Korupsi Menggerogoti Anggaran Rp9,98 Triliun
-
27 Des 2024
Hak Jawab dalam Pemberitaan Prosedur Dasar Hukum dan Batas Waktu
-
19 Jan 2025
Kopaska TNI AL Bersihkan Pagar Laut 30 Km Demi Kelancaran Aktivitas Perairan
-
13 Jun 2025
Kabogorfest 2025 Jadi Angin Segar bagi UMKM Lokal di Perayaan HJB