
Liputan08.com CIBINONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) mengadakan rapat koordinasi perencanaan transportasi di Kabupaten Bogor, Selasa (21/1/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat integrasi sistem angkutan umum massal yang lebih efisien dan memadai bagi masyarakat. Rapat berlangsung di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, dan dihadiri jajaran dari BPTJ, Dinas Perhubungan, serta Asisten Ekonomi dan Pembangunan.
Sekda Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, menyatakan bahwa rencana integrasi transportasi ini merupakan langkah strategis yang telah lama dinantikan. Sistem baru ini diharapkan mampu meningkatkan konektivitas di berbagai wilayah, seperti Cibinong, Warung Jambu, Ciawi, hingga Puncak, demi kemudahan akses masyarakat.
“Pengembangan sistem transportasi ini adalah semangat baru bagi Kabupaten Bogor. Kami sangat mendukung integrasi angkutan massal, termasuk koneksi dari Stasiun Cibinong untuk mempermudah akses dari Jakarta ke wilayah Bogor dan Puncak,” ujar Ajat Rochmat.
Ia juga menambahkan rencana pembangunan fasilitas park and ride serta halte di titik strategis seperti Summarecon dan rest area untuk mendukung perpindahan moda transportasi yang lebih nyaman.
Plt. Kepala BPTJ, Suharto, turut menyampaikan komitmennya dalam mewujudkan integrasi transportasi yang efektif. BPTJ kini tengah bertransformasi menjadi Pusat Integrasi Multimoda Transportasi. Kajian lokasi dan pelayanan angkutan umum untuk jalur utama, seperti Cibinong hingga Cisarua, masih terus dilakukan dengan melibatkan banyak pihak.
“Terima kasih atas kolaborasi dengan Pemkab Bogor. Kami berharap penataan angkutan umum di Kabupaten Bogor dapat berjalan optimal demi kemudahan mobilitas masyarakat,” ujar Suharto.
Rapat ini juga membahas skema kerja sama dengan berbagai operator transportasi dan rencana stimulus BPTJ selama tiga tahun ke depan, sebelum pengelolaan sepenuhnya diserahkan ke pemerintah daerah.
Dengan integrasi transportasi ini, Pemkab Bogor dan BPTJ optimis dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta mendukung mobilitas yang lebih baik di kawasan Jabodetabek.
Tags: Pemkab Bogor dan BPTJ Percepat Integrasi Transportasi Massal untuk Warga
Baca Juga
-
03 Jul 2025
Aset Doni Salmanan Laku Rp3,5 Miliar di Lelang Negara, Kejagung: Bukti Komitmen Pulihkan Kerugian Negara
-
04 Mar 2025
Ketua DPC PKB Kabupaten Bogor, Edwin Sumarga, Serukan Aksi Nyata Hadapi Bencana Banjir
-
02 Jan 2025
Polsek Kembangan Ungkap Jaringan Narkoba Jelang Tahun Baru 2025, Dua Tersangka dan Ribuan Barang Bukti Diamankan
-
28 Jun 2025
KH Achmad Yaudin Sogir Ingatkan: Gunakan Dana Donatur Sesuai Amanah, Jangan untuk Kepentingan Pribadi
-
17 Feb 2025
Penuhi Amanah Rakyat, Rudy Susmanto Antusias Ikuti Pembekalan di Akmil Magelang
-
21 Okt 2024
Presiden Prabowo Siap Wujudkan Transformasi Ekonomi Nasional Melalui Hilirisasi SDA
Rekomendasi lainnya
-
03 Sep 2025
Pemkab Bogor Tata Kabel Udara untuk Wujudkan Kabupaten yang Rapi, Indah, dan Aman
-
20 Agu 2025
Bupati Bogor Rudy Susmanto Ajak PMI Kolaborasi Dukung Pelayanan Masyarakat, Siap Wujudkan Rumah Sakit PMI
-
29 Jan 2025
Tiga Narapidana Khong Hu Chu di Jateng Terima Remisi Imlek 2025 Ini Harapan Kakanwil
-
22 Nov 2024
Diskominfo Kota Palembang Tukar Pengalaman ke Diskominfo Kabupaten Bogor Untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Informasi Publik
-
26 Jan 2025
Polda Jateng Siapkan Langkah Strategis Hadapi Puncak Mudik Isra Miraj dan Imlek 2025
-
11 Jun 2025
Relokasi Puskesmas Curugbitung Tertunda, Dinkes Bogor Tegaskan Komitmen Pelayanan Kesehatan