
Liputan08.com Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi menegaskan peran penting transmigran sebagai patriot bangsa dalam mempererat persatuan dan mendorong kemajuan wilayah. Pada 6 Desember 2024, Kementerian Transmigrasi memberangkatkan 121 Kepala Keluarga dari Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Yogyakarta ke berbagai daerah di Kalimantan dan Sulawesi.
“Kami memastikan mereka terus didampingi dan dibina agar tidak menghadapi kendala berarti,” ujar Viva Yoga di Jakarta, 3 Januari 2025. Hingga kini, para transmigran disebutnya hidup dalam semangat perjuangan, menjalani tantangan di daerah terpencil yang jauh dari fasilitas perkotaan. “Mereka adalah ‘babad alas’ modern yang menciptakan perubahan besar,” tambahnya.
Viva Yoga menyebut transmigrasi telah berdampak signifikan dalam memekarkan wilayah, melahirkan 1.567 ibu kota desa, 466 kecamatan, 116 kabupaten, dan tiga provinsi baru: Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, dan Papua Selatan.
Tak hanya itu, transmigrasi juga berperan sebagai perekat bangsa. “Program ini menciptakan akulturasi budaya melalui interaksi dan pernikahan antara transmigran dan penduduk lokal, memperkuat ke-bhineka-an serta meneguhkan persatuan Indonesia,” jelasnya.
Menurut Viva Yoga, transmigrasi bukan hanya tentang distribusi penduduk, tetapi juga wujud nyata perjuangan membangun masa depan yang lebih baik, baik bagi individu maupun bangsa. “Mereka adalah patriot yang berjuang demi kemajuan Indonesia,” pungkasnya.
Tags: Transmigran Patriot Bangsa yang Mempererat Kebhinekaan dan Memekarkan Wilayah
Baca Juga
-
08 Okt 2024
Pj. Bupati Bogor Tinjau Progres Pembangunan Flyover Stasiun Tenjo, Target Selesai Desember 2024
-
06 Nov 2024
Rutan Rengat dan Polsek Rengat Barat Gelar Razia Gabungan di Blok Hunian untuk Berantas Narkoba dan Barang Terlarang
-
03 Des 2024
Satgas SIRI Kejaksaan Agung Tangkap Buronan Kasus Perpajakan di Depok
-
25 Okt 2024
Pj. Bupati Bogor Bachril Bakri Tinjau Sumber Air Ciburial di Ciomas, Pastikan Kualitas Air Bersih Terjaga
-
16 Jan 2025
Kapolda Jateng Resmikan 11 Fasilitas Baru Tingkatkan Pelayanan Publik Polri
-
26 Nov 2024
Kejaksaan Agung Periksa 2 Saksi Terkait Kasus Suap dan Gratifikasi dalam Penanganan Perkara Ronald Tannur
Rekomendasi lainnya
-
04 Nov 2024
Rudy Susmanto Imbau Relawan Paslon Nomor Urut 1 Tetap Rendah Hati dan Tingkatkan Sosialisasi Menjelang Pilkada Bogor
-
07 Nov 2024
Satgas Yonif 509 Kostrad Bantu Warga Kampung Pesiga yang Mengeluh Sakit di Tengah Patroli Wilayah Sugapa, Papua Tengah
-
26 Nov 2024
Sekda Kabupaten Bogor Apresiasi DKP dan Dorong Peningkatan Indeks Ketahanan Pangan
-
30 Okt 2024
Kolaborasi Pemerintah Kecamatan Tamansari dan Yayasan Pelita Nusantara Edukasi Masyarakat untuk Hapus Stigma terhadap Penyintas TB-HIV
-
26 Mar 2025
Resmi! Indonesia Gabung New Development Bank Prabowo Langkah Strategis Perkuat Kemitraan Global
-
12 Feb 2025
Pj. Bupati Bogor Hadiri Entry Meeting Evaluasi APBD 2025 di BPKP Jabar: Fokus Efisiensi Anggaran