Liputan08.com Medan, (2/2/2025) – Tim gabungan Polisi Militer Kodam I/Bukit Barisan (Pomdam I/BB) bersama Detasemen Polisi Militer (Denpom) I/5 Medan menggerebek lokasi yang diduga menjadi pusat peredaran narkoba di Jalan Kelambir 5, Gang Tower, Kelurahan Lalang, Kecamatan Medan, pada Sabtu (1/2) malam. Dalam operasi ini, empat pelaku berhasil diamankan beserta barang bukti narkotika jenis sabu-sabu.
Operasi yang melibatkan 50 personel gabungan ini dilakukan setelah adanya laporan masyarakat mengenai aktivitas peredaran narkoba di lokasi tersebut, yang diduga melibatkan oknum TNI. Namun, setelah penggerebekan dilakukan, pihak Pomdam I/BB tidak menemukan keterlibatan anggota militer dalam jaringan narkoba di kawasan itu.
“Kami bergerak cepat setelah menerima informasi dari masyarakat. Dari hasil penggerebekan, tidak ditemukan keterlibatan prajurit TNI dalam kasus ini,” tegas Kapendam I/BB, Kolonel Inf Doddy Yudha.

Sekitar pukul 19.30 WIB, tim gabungan merangsek ke dalam lokasi yang dicurigai sebagai tempat transaksi dan konsumsi narkoba. Menyadari kedatangan petugas, beberapa orang melarikan diri, bahkan ada yang nekat melompat ke sungai. Namun, empat orang berhasil ditangkap, yaitu W (45) yang diduga sebagai kasir, serta A (16), T (20), dan D (44) yang merupakan pengguna.
Dari tangan para tersangka, tim gabungan menyita barang bukti berupa 20 paket sabu-sabu seberat lebih dari 30 gram, 15 alat hisap sabu (bong), dua unit telepon genggam, 10 korek api gas, serta tujuh unit sepeda motor yang diduga digunakan dalam aktivitas peredaran narkoba.

Penggerebekan berakhir pukul 19.45 WIB, dan seluruh pelaku diserahkan ke Polrestabes Medan guna proses hukum lebih lanjut. “Kami akan terus mendukung upaya pemberantasan narkoba dan bekerja sama dengan kepolisian,” ujar Kolonel Doddy.
Ia juga mengimbau masyarakat agar tidak ragu melaporkan aktivitas mencurigakan terkait narkoba. “Informasi dari masyarakat sangat penting untuk membantu aparat menindak pelaku penyalahgunaan narkoba,” pungkasnya.
Tags: Empat Pelaku Ditangkap, Tim Gabungan Pomdam I/BB Gerebek Sarang Narkoba di Medan
Baca Juga
-
06 Des 2024
Kejaksaan Agung Periksa Dua Saksi dalam Kasus Dugaan Korupsi Impor Gula
-
08 Feb 2025
PGI Kabupaten Bogor Resmi Dilantik Sekda Harap Olahraga Golf Dorong Pariwisata dan Ekonomi
-
23 Apr 2025
510 Personel Dikerahkan Buru KKB dan Temukan Iptu Tomi yang Hilang di Rimba Papua
-
08 Jan 2026
Pemkot Bogor Buka Seleksi Terbuka Calon Tiga Direksi Perumda Tirta Pakuan
-
17 Agu 2025
Bupati Bogor Pimpin Upacara HUT ke-80 RI Tingkat Kabupaten, Serahkan Penghargaan untuk ASN Berprestasi
-
28 Nov 2025
Rudy Susmanto Genjot Penataan Simpang dan Infrastruktur Prioritas Jelang 2026
Rekomendasi lainnya
-
11 Jun 2025
Kabogor Fest 2025 Resmi Dibuka, Bupati Bogor Festival Rakyat, dari Rakyat, untuk Rakyat!
-
16 Mei 2025
Perangi Premanisme dan Jaga Ketertiban, Pemkab Bogor Perkuat Sinergi dengan Polda Jabar dan Metro Jaya
-
16 Jul 2025
Pemkab Bogor Dorong ASN Berintegritas Lewat Forum Warung Nasi Virtual
-
16 Jun 2025
Dorong Pangan Lokal dan Cegah Food Waste, DKP Kabupaten Bogor Gelar Demo Masak Seru di Bogorfest 2025
-
08 Jan 2025
DWP Kabupaten Bogor Gelar Rapat Kerja Perdana Perkuat Sinergi dan Program Kerja 2025
-
07 Nov 2024
Warga RT 14 RW 03 Kelurahan Keramasan Antusias Sambut Pembangunan Jalan Titian Menuju Mushola dan Madrasah




