
Liputan08.com BABAKAN MADANG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, membuka sekaligus mengikuti kegiatan Chasing Bogor Run 2025 pada Minggu (12/1) di Sentul, Babakan Madang. Ajat mengungkapkan bahwa pengalaman berlari sejauh 5,5 km di tengah keindahan alam Kabupaten Bogor merupakan momen luar biasa.
Turut hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, dan Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bogor, Rieke Iskandar.
Kegiatan Chasing Bogor Run 2025 merupakan acara pra-event menuju Bogor Run 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada 11 Mei 2025. Event tersebut akan menghadirkan ribuan pelari dari Kabupaten Bogor dan sekitarnya, dengan kategori Half Marathon, 10K, dan 5K.
Ajat Rochmat Jatnika menegaskan, Pemerintah Kabupaten Bogor mendukung penuh pelaksanaan Bogor Run 2025 sebagai upaya memasyarakatkan olahraga dan mempromosikan keindahan alam Kabupaten Bogor.
“Pengalaman ini sungguh luar biasa. Berlari sambil menikmati pemandangan yang indah dan udara sejuk membuat olahraga terasa menyenangkan. Saya mengajak masyarakat untuk rutin berolahraga, menerapkan pola hidup sehat, dan mendukung perkembangan olahraga lari di Kabupaten Bogor,” ujar Ajat.
Ketua KORMI Kabupaten Bogor, Rieke Iskandar, menjelaskan bahwa Bogor Run 2025 dirancang untuk mendorong masyarakat gemar berolahraga. Ia optimistis, gaya hidup sehat akan berdampak positif terhadap kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kabupaten Bogor.
“Selain memasyarakatkan olahraga, kami juga ingin mengangkat nama Kabupaten Bogor ke kancah nasional. Dengan pemandangan indah yang ditawarkan, kami yakin event ini akan menarik ribuan peserta, yang pada gilirannya akan mendukung sektor pariwisata dan perekonomian Kabupaten Bogor,” ungkap Rieke.
Rieke menambahkan bahwa kehadiran ribuan peserta dari berbagai daerah akan memberikan dampak positif bagi masyarakat lokal dan menjadikan Kabupaten Bogor lebih dikenal luas sebagai destinasi wisata olahraga.
Bogor Run 2025 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga peluang untuk mempromosikan potensi Kabupaten Bogor di bidang pariwisata dan ekonomi.
Tags: Bogor Run 2025 Ajang Olahraga dan Promosi Keindahan Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
24 Jun 2025
Bupati Bogor Ajak TP-PKK Bangun Kolaborasi Nyata Hadapi Tantangan Daerah
-
17 Des 2024
Jaksa Agung dan SIG Teken Kerja Sama untuk Dukung Infrastruktur Nasional
-
30 Jan 2025
Satgas Yonif 642/Kps Sambangi Rumah Warga di Kaimana, Bagikan Sembako untuk Ringankan Beban Masyarakat
-
28 Okt 2024
Momentum Sumpah Pemuda 2024: Kabupaten Bogor Dorong Potensi Pemuda dan Peningkatan IPP
-
13 Apr 2025
Lelehkan Harapan, Warga Bogor Asri Blok AB Patungan Rp2,5 Juta Demi Perbaikan Jalan yang Harusnya Tanggung Jawab Pemerintah
-
06 Mar 2025
Bupati Bogor dan Menteri LHK Komitmen Evaluasi Perizinan, Antisipasi Bencana di DAS Ciliwung
Rekomendasi lainnya
-
26 Okt 2024
Kabupaten Bogor Gelar Tangguh Festival 2024 untuk Tingkatkan Kesadaran Risiko Bencana
-
21 Okt 2024
Suparji Ahmad: Adu Domba Lembaga Pemberantasan Korupsi Adalah Upaya Koruptor Menggoyahkan Institusi Hukum
-
21 Jan 2025
Pangdam XII/Tanjungpura Tinjau dan Pimpin Rapat Strategis Tingkatkan Pelayanan RSKH Kartika Husada
-
13 Des 2024
Polda Jateng Apresiasi Personel BKO Resimen 2 Brimob atas Pengamanan Pilkada Serentak 2024
-
27 Des 2024
LTN NU Jatim Siap Jadi Pusat Program Media dan Literasi NU
-
12 Mar 2025
RSUD Cibinong Luncurkan Klinik AkuQuit, Inovasi Holistik Bantu Perokok Berhenti Secara Efektif