liputan08.com Semarang – Tim Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Semarang bersama anggota DPRD Kota Semarang dari Fraksi Partai Demokrat, Danur Resprianto, melakukan peninjauan sekaligus pengukuran awal jaringan pipa air bersih di wilayah Mangunharjo pada Rabu (03/12/2025). Kegiatan ini bertujuan memastikan kebutuhan panjang saluran (kilometer salur) serta jumlah kepala keluarga (KK) yang berpotensi mendapatkan sambungan baru PDAM.
Peninjauan lapangan tersebut dilakukan atas instruksi langsung dari Direktur PDAM Kota Semarang, Bapak Yulianto, dan Kepala Cabang PDAM, Ibu Lilis. Sejumlah staf teknis diterjunkan untuk melakukan pengukuran kondisi lapangan secara detail, termasuk potensi pemasangan jaringan baru menuju kawasan Perumahan Felicity Mangunharjo.
Warga setempat, Ali—perwakilan warga Felicity yang turut mendampingi tim PDAM—menyampaikan apresiasi atas perhatian pemerintah daerah dan DPRD Kota Semarang terhadap kebutuhan air bersih di wilayah mereka.
“Kami sangat berterima kasih kepada PDAM Kota Semarang dan Pak Danur yang sudah turun langsung memastikan jaringan air bisa terealisasi. Ini merupakan harapan besar bagi warga Mangunharjo,” ujar Ali.
Senada dengan itu, Ahmad, salah satu penghuni Perumahan Felicity, juga menyambut baik langkah percepatan pelayanan PDAM tersebut.
“Semoga PDAM bisa segera masuk ke wilayah Mangunharjo, karena kebutuhan air bersih adalah kebutuhan utama kami sebagai warga,” katanya.
Anggota DPRD Kota Semarang dari Partai Demokrat, Danur Resprianto, menegaskan bahwa pihaknya akan mengawal seluruh proses hingga terealisasi sepenuhnya serta memastikan biaya pemasangan jaringan tidak memberatkan masyarakat.
“Kami ingin memastikan bahwa akses air bersih bukan hanya soal pembangunan infrastruktur, tetapi juga soal keberpihakan kepada warga. Kami akan mengupayakan agar biaya sambungan tidak membebani masyarakat,” jelas Danur.
Sementara itu, Ketua RW Mangunharjo, Bapak Sholeh, mengapresiasi langkah cepat PDAM yang langsung menurunkan tim teknis ke lokasi setelah adanya permintaan warga.
“Kami berterima kasih atas respons cepat PDAM dan Pak Danur. Pengukuran hari ini sangat penting untuk menentukan kapan jaringan bisa mulai dibangun,” ujarnya.
Dengan telah dilakukannya pengukuran awal ini, warga Mangunharjo berharap pemasangan jaringan PDAM dapat segera direalisasikan demi memenuhi kebutuhan air bersih yang lebih layak, merata, dan berkelanjutan.
Tags: PDAM Kota Semarang
Baca Juga
-
07 Des 2025
Pendidikan Kader Pertama Loyalis PKB Kabupaten Bogor Digelar di Hotel Mo One Sukaraja, Ribuan Peserta Antusias Ikuti Penguatan Nilai Kebangsaan
-
13 Des 2024
Pemkab Bogor Resmi Kukuhkan Badan Pengurus Geopark Halimun Salak Periode 2024-2029, Sasar Pengelolaan Lebih Profesional
-
06 Agu 2025
Ponpes Kananga di Bawah Asuhan Alm. Abah Hakim: Lahirkan Santri Berakhlak Mulia yang Mengisi Berbagai Posisi Strategis
-
30 Jan 2025
Kapolri Janji Tingkatkan Pelayanan Publik Perkenalkan Dittipid PPA-PPO ke Presiden Prabowo
-
17 Okt 2024
Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Lau Simeme dan Tol Indrapura-Kisaran, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Sumut
-
29 Nov 2025
Ketua DPRD Bogor Sastra Winara Tegaskan Tiga Raperda Penting Disahkan dalam Paripurna
Rekomendasi lainnya
-
20 Sep 2025
Apresiasi Keterbukaan Informasi: Dari Bupati Bogor hingga Kepala Bidang, Contoh Pejabat Publik yang Layak Diteladani
-
10 Jul 2025
Pemkab Bogor Perketat Belanja TIK: Stop Aplikasi Tumpang Tindih, Dorong Efisiensi Layanan Digital
-
21 Apr 2025
Pemkab Bogor Tindak Tegas Perusahaan Pencemar Setu Rawa Jejed, DLH Segel dan Tutup Saluran Pembuangan Ilegal
-
28 Mar 2025
Orang yang Paling Merugi di 10 Hari Terakhir Ramadhan Pesan KH Achmad Yaudin Sogir
-
07 Jan 2025
JAM-Datun Tegaskan Kepastian Hukum dalam Sengketa Data Pribadi di FGD ILUNI UI
-
11 Jul 2025
Pemkab Bogor Gerak Cepat Atasi Jebolnya Tanggul Sungai di Ciseeng, Ratusan Kolam Ikan Warga Diselamatkan




