Liputan08.com – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sastra Winara, menegaskan dukungannya terhadap program Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digagas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor. Menurutnya, langkah ini penting untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok serta memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh kebutuhan pangan dengan harga terjangkau.
“Kami di DPRD Kabupaten Bogor tentu mendukung penuh program ini. GPM adalah solusi nyata untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih murah, terutama menjelang Idul Fitri,” ujar Sastra Winara dalam kegiatan Ngariung Ramadhan, yang digelar serentak di 40 kecamatan dan dipusatkan di Alun-alun Kecamatan Leuwiliang, Selasa (25/3).
Bupati Bogor, Rudy Susmanto, yang hadir dalam acara tersebut mengungkapkan bahwa GPM akan menjadi agenda rutin Pemkab Bogor setiap bulan hingga tahun 2030. Program ini bertujuan untuk mengintervensi harga di pasaran agar tetap stabil sekaligus meningkatkan daya beli masyarakat serta memperkuat sektor UMKM.
“Ketika ada kenaikan harga beras, walaupun tidak signifikan, kita tetap intervensi. Pemerintah ingin menciptakan stabilitas harga bahan pangan. Oleh karena itu, setiap bulan kami akan menggelar GPM dengan harga yang disubsidi, meskipun pembeliannya tetap dibatasi,” jelas Rudy.
Lebih lanjut, Rudy menegaskan bahwa menjelang Idul Fitri, Pemkab Bogor telah melakukan inventarisasi terhadap stok kebutuhan pokok, termasuk daging, untuk mengantisipasi lonjakan harga. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada DPRD Kabupaten Bogor atas dukungan penuh terhadap program ini.
“Kami berterima kasih kepada Ketua DPRD dan seluruh anggota yang telah mendukung program ini sehingga bisa berjalan dengan baik. GPM adalah salah satu solusi konkret untuk menekan kenaikan harga bahan pokok,” tambahnya.
Selain itu, Pemkab Bogor juga berencana mengevaluasi keberadaan toko-toko modern di Kabupaten Bogor agar dapat bersinergi dengan program pemerintah daerah. Salah satu langkah yang akan ditempuh adalah mendorong seluruh toko modern menyediakan etalase khusus bagi produk UMKM serta menetapkan standar harga kebutuhan pokok di wilayah Kabupaten Bogor.
Tags: Ketua DPRD Kabupaten Bogor Dukung Gerakan Pangan Murah untuk Stabilitas Harga
Baca Juga
-
07 Des 2024
Kejaksaan Agung Tegaskan Penetapan Tujuh Tersangka Korporasi Sesuai Hukum
-
06 Mar 2025
Bareskrim Polri Ungkap 6.681 Kasus Narkoba, Sita 4,1 Ton Barang Bukti Senilai Rp2,7 Triliun
-
07 Mar 2025
Kejaksaan Agung Periksa Dua Saksi Kasus Dugaan Korupsi Tata Niaga Timah
-
29 Jan 2025
Pj. Bupati Bogor Tinjau Banjir di Cisarua Janjikan Perbaikan TPT untuk Cegah Bencana
-
17 Feb 2025
Penuhi Amanah Rakyat, Rudy Susmanto Antusias Ikuti Pembekalan di Akmil Magelang
-
28 Des 2025
Perkuat Peran Pewarta Warga, PPWI Resmi Mandatkan Pembentukan DPC Banggai
Rekomendasi lainnya
-
26 Sep 2025
Festival Inovasi BIA 2025, Kota Bogor Teguhkan Predikat Sebagai Kota Pendidikan, Sains, dan Kreatif
-
23 Jan 2025
Mitigasi Perubahan Iklim Perumda Tirta Kahuripan Bogor Pulihkan Debit Air Bersih Melalui Konservasi Sumber Mata Air
-
24 Jan 2025
DPO Korupsi Rp867 Juta Berhasil Ditangkap Jaksa Agung Tidak Ada Tempat Bersembunyi yang Aman
-
16 Feb 2025
Istighosah dan Doa Bersama di Pondok Pesantren Modern Sahid dalam Rangka Peringatan Isra Mi’raj dan Menyambut Bulan Suci Ramadhan
-
15 Feb 2025
Pj. Bupati Bogor Ajak Warga Cileungsi Rutin Tahajud dan Zikir Jelang Ramadhan
-
18 Feb 2025
Kejaksaan Agung Periksa 11 Saksi Terkait Dugaan Korupsi Jiwasraya




