liputan08.com Bogor – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor berkolaborasi dengan PT Sejahtera Eka Graha (SEG), perusahaan properti di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melalui Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), menghadirkan ruang terbuka publik berupa lapangan serbaguna di Kampung Sawah, pintu masuk Jalan Danau Bogor Raya, tepat di bawah flyover.
Peresmian ini dilakukan langsung oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, bersama Komisaris PT SEG, Tedy Syandriadi, Direktur Utama PT SEG, Arif Wiryawan, jajaran perusahaan, serta perwakilan dari Kemenkeu DJKN, Rabu (26/11/2025).
Dedie Rachim mengatakan bahwa dengan diresmikannya SEG’ers Arena, jumlah sarana dan prasarana olahraga sebagai ruang publik yang dapat digunakan masyarakat kembali bertambah.
Dulunya, pada 2018 hingga 2019, lokasi ini terlihat kumuh dan tidak tertata. Selanjutnya dilakukan pembenahan oleh Pemkot Bogor yang berkolaborasi dengan PT SEG.
“Atas kebaikan dari SEG, pada 2020 dibangun lapangan futsal yang pertama. Kemudian dilakukan pembaruan dan penambahan fasilitas, sehingga warga bisa main basket di sini, main badminton, dan main voli,” ujarnya.
Dedie Rachim melanjutkan, kawasan ini merupakan kawasan pertumbuhan ekonomi di perbatasan Bogor Timur dan Bogor Utara yang ke depan akan menjadi ujung Tol Jagorawi, sehingga direncanakan akan menjadi Semanggi kecil.
Komisaris PT SEG, Tedy Syandriadi, mengatakan bahwa PT SEG berkomitmen untuk terus berbagi manfaat kepada masyarakat.
“Melalui program CSR, kami melakukan pembaruan lapangan serbaguna di Kampung Sawah, mulai dari pengecatan, perbaikan pencahayaan, pembaruan ring basket, hingga penambahan fasilitas pendukung, seperti ruang ganti, toilet, serta musala,” ujarnya.
Ia berharap perbaikan ini dapat menjadi ruang tumbuh sekaligus mempererat kebersamaan antara warga dan perusahaan.
Hal serupa disampaikan Direktur Utama PT SEG, Arif Wiryawan. Ia menegaskan bahwa pembangunan dan pembaruan ini merupakan bagian dari CSR perusahaan yang juga fokus pada pembangunan sosial sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan.
“Sehingga fasilitas publik ini dapat menjadi titik kegiatan positif bagi masyarakat, dan kehidupan anak mudanya dapat tumbuh berkembang dan sehat dengan berolahraga.
“Kami tentu sangat bersyukur bahwa Pemkot Bogor selalu membuka ruang kolaborasi dan sinergi,” ucapnya.
Ia menambahkan, hubungan baik dan kolaborasi antara pemerintah dan perusahaan ini dinilai penting dalam pemerataan pembangunan.
Tags: Pemkot Bogor
Baca Juga
-
28 Apr 2025
Pererat Sinergi, Kantor Imigrasi Bogor Kunjungi PWI Kota Bogor Bahas Inovasi Layanan Publik
-
11 Feb 2025
Kejaksaan dan DPD RI Perkuat Sinergi Penegakan Hukum di Daerah
-
25 Jul 2025
Teguhkan Sinergi Demi NKRI, Bupati Bogor dan Resimen 1 Brimob Kedung Halang Perkuat Kolaborasi Keamanan Daerah
-
03 Feb 2025
Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonzipur 5/ABW Hadiri Takziyah, Wujud Kepedulian bagi Warga Berduka
-
13 Mei 2025
Bupati Bogor Serahkan Bonus Rp4,9 Miliar, Apresiasi Atlet Berprestasi Nasional dan Internasional
-
11 Mar 2025
KH Achmad Yaudin Sogir Apresiasi Polisi Berantas Oknum Pengurangi Takaran Minyakita Ini Jelas Pidana dan Haram Secara Syariat
Rekomendasi lainnya
-
03 Jul 2025
Aset Doni Salmanan Laku Rp3,5 Miliar di Lelang Negara, Kejagung: Bukti Komitmen Pulihkan Kerugian Negara
-
24 Mar 2025
Bupati Bogor Dukung Pengampunan Pajak Kendaraan Bermotor Ajak Warga Manfaatkan Program
-
21 Okt 2025
Bupati dan DPRD Bogor Bahas Raperda Disabilitas, Wujudkan Layanan Publik Inklusif
-
12 Feb 2025
Pj. Bupati Bogor Hadiri Entry Meeting Evaluasi APBD 2025 di BPKP Jabar: Fokus Efisiensi Anggaran
-
08 Mar 2025
Banjir di Dekat Kantor Pemkab Bogor Duel Syamson Pecat Pejabat Tidak Kompeten!
-
21 Feb 2025
Masyarakat Desak DPRD dan Instansi Terkait Lakukan Sidak ke PT PPLI Akibat Bau Menyengat




