Liputan08.com — Upaya pemenuhan kebutuhan air bersih bagi warga Kelurahan Mangunharjo Kecamatan Tembalang Kota Semarang mulai menunjukkan perkembangan positif. Setelah adanya komunikasi intensif antara warga dan pihak Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Semarang, pimpinan PDAM langsung menerbitkan instruksi untuk melakukan pengecekan lapangan.
Plt. Direktur PDAM Kota Semarang, Yulianto Prabowo, menyampaikan bahwa pihaknya telah menugaskan Kepala Cabang Timur serta Direktur Teknis untuk segera melakukan survei kebutuhan air bersih di Mangunharjo.

“Kami sudah menginstruksikan Kepala Cabang Timur dan Direktur Teknis untuk meninjau langsung lokasi di Mangunharjo. Survei ini penting untuk memastikan berapa debit air yang dibutuhkan dan bagaimana alokasi saluran nantinya,” ujar Yulianto.Kamis (20/11/2025)
Dukungan juga datang dari anggota DPRD Kota Semarang, Danur Resprianto, yang memastikan pihaknya akan mengawal penuh proses penyediaan akses air bersih bagi warga Mangunharjo.
“Kami akan memberikan dukungan penuh. Jangan sampai masyarakat Mangunharjo mengalami kesulitan air bersih. Bersama PDAM, kami berupaya semaksimal mungkin agar saluran PAM segera dapat masuk ke wilayah tersebut,” tegas Danur.
Sementara itu, pihak Pemerintah Kelurahan bersama struktur RW setempat mulai merespons cepat instruksi tersebut. Ketua RW mengungkapkan bahwa pihaknya tengah menyiapkan pendataan lengkap Kepala Keluarga (KK) sebagai syarat administrasi.
“Kami akan segera menindaklanjuti arahan tersebut. Data seluruh KK di Mangunharjo sedang kami siapkan,” ujarnya.
Kepala Cabang PDAM wilayah Timur, Ibu Lilis, dilaporkan telah menerima instruksi untuk melakukan pengecekan lapangan dan memastikan kesiapan teknis di Mangunharjo.
Respons positif datang dari masyarakat. Salah satu warga Mangunharjo, Ahmad, berharap rencana ini benar-benar direalisasikan untuk memenuhi kebutuhan dasar warga.
“Sebagai warga Mangunharjo, saya sangat merespons positif informasi ini. Semoga segera terealisasi dan warga tidak lagi kesulitan air bersih,” ungkap Ahmad.
Dengan adanya dukungan dari PDAM dan DPRD, masyarakat berharap proses pemasangan saluran air bersih dapat berjalan cepat sehingga kebutuhan air bersih di Mangunharjo dapat terpenuhi secara merata.
Tags: Akses Air Bersih di Mangunharjo Segera Diperkuat, PDAM dan DPRD Semarang Turun Tangan
Baca Juga
-
23 Jul 2025
Pemkab Bogor Dorong Pembangunan RS PMI Parung Panjang, Jaro Ade: Komitmen untuk Layanan Kesehatan Berbasis Kemanusiaan
-
23 Jan 2025
TNI Satgas Yonif 641/Bru Bangun Kedekatan dengan Warga Walesi, Bawa Dampak Positif di Papua
-
30 Jul 2025
Kasus Korupsi Tol Japek II Elevated: Empat Saksi Diperiksa, Bayang-Bayang Jeruji Besi Menghantui Jika Terbukti Terlibat
-
27 Mei 2025
Wujudkan Komunikasi Positif, Kabid Humas Polda Jateng Tegaskan Pentingnya Public Speaking Bagi Insan Polri
-
14 Sep 2025
Wali Kota Bogor Apresiasi Regenerasi Panitia Festival Merah Putih 2025: Semangat Anak Muda Jadi Kunci Keberlanjutan
-
18 Jun 2025
Koruptor Ngumpet di Perumahan, Dikira Aman Ternyata Ketahuan
Rekomendasi lainnya
-
14 Okt 2025
JDIH Kabupaten Bogor Jadi Inspirasi Nasional, JDIH Mimika Pelajari Layanan Hukum Inklusif
-
22 Okt 2025
Pemkab Bogor Perkuat Peran KIM sebagai Mitra Strategis dalam Penyebaran Informasi Publik
-
08 Mei 2025
Ujang Tanjung Terpilih sebagai Ketua SKD, Lanjutkan Estafet Kepemimpinan Eko Prayitno
-
01 Nov 2025
Bupati Rudy Susmanto Ajak Warga Ramaikan Car Free Day Tegar Beriman, Ada Zona Kuliner dan Layanan Publik
-
25 Nov 2024
Kejaksaan Agung Periksa Lima Saksi dalam Kasus Korupsi Impor Gula
-
30 Apr 2025
Tirta Kahuripan Raih Empat Penghargaan di TOP BUMD Award 2025 Bukti Konsistensi Inovasi dan Tata Kelola Unggul




