
Liputan08.com KEMANG – Bupati Bogor, Rudy Susmanto, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada jajaran TNI dan Polri atas dedikasi mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bogor. Hal itu disampaikannya dalam acara buka puasa bersama di Lanud Atang Sendjaja, Kemang, Kamis (20/3).
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Komandan Lanud ATS, Danrem 061/Suryakancana, Wali Kota Bogor, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Kapolres Bogor, Dandim 0621 Kabupaten Bogor, serta unsur Forkopimda dari Kota dan Kabupaten Bogor.
Komandan Lanud Atang Sendjaja (Danlanud ATS), Marsma TNI A. Ferdinand Picaulima, membuka acara yang juga diisi dengan kegiatan sosial, seperti pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan warga binaan UPT Balai Kesejahteraan Sosial (BKS) Dinas Sosial Kabupaten Bogor.
Dalam sambutannya, Rudy Susmanto mengungkapkan kebanggaannya bisa bersilaturahmi dengan para patriot penjaga keamanan di bulan suci Ramadan.
“Mewakili masyarakat Kabupaten Bogor, saya mengucapkan terima kasih kepada TNI dan Polri atas dedikasi mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Bogor,” ujar Rudy Susmanto.
Ia menambahkan bahwa berkat kerja keras dan sinergi antara TNI dan Polri, masyarakat dapat menjalani kehidupan yang aman dan nyaman di Kabupaten Bogor.
“Mari kita terus jaga soliditas dan sinergitas demi membangun Kabupaten Bogor yang lebih baik,” tutup Rudy.
Tags: Buka Puasa Bersama, Rudy Susmanto Apresiasi TNI-Polri Jaga Keamanan Kabupaten Bogor
Baca Juga
-
05 Jun 2025
Presiden RI Salurkan 58 Ekor Sapi Kurban ke Kabupaten Bogor, Bupati Rudy Susmanto Bentuk Kepedulian Nyata dari Pemerintah Pusat
-
16 Apr 2025
Hendry Ch Bangun Sambut Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan Wujud Kepedulian Pemerintah terhadap Pekerja Media
-
19 Feb 2025
JAM-Pidum Setujui 14 Kasus Restorative Justice, Termasuk Pencurian di Musi Banyuasin
-
19 Des 2024
Kejaksaan Agung Setujui Penyelesaian 9 Kasus dengan Restorative Justice, Salah Satunya Kasus Penggelapan di Barito Selatan
-
28 Mei 2025
Keadilan Memburu Koruptor 6 Saksi Diperiksa Terkait Suap Pengadilan
-
18 Des 2024
Kejaksaan Agung Periksa 6 Saksi dalam Kasus Impor Gula Kementerian Perdagangan Tahun 2015-2016
Rekomendasi lainnya
-
26 Okt 2024
Polres Ogan Ilir dan Pemkab Gelar Program Makan Siang Gratis untuk Tingkatkan Gizi Siswa SD di Sungai Pinang
-
02 Jul 2025
Kejagung Geledah dan Sita Aset Terkait Dugaan Korupsi Kredit Bank ke PT Sritex
-
19 Feb 2025
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Apresiasi TMMD ke-123: Sinergi Kuat untuk Pembangunan Desa
-
06 Des 2024
Kejaksaan Agung Periksa Tiga Saksi Terkait Dugaan Korupsi Proyek Kereta Api Besitang-Langsa
-
10 Okt 2024
Satgas Yonif 641/Bru Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis di Wilayah Perbatasan Jayawijaya
-
02 Mei 2025
Bupati Bogor 2025 Mulai Diterapkan Sekolah Percontohan, Cetak Biru Pendidikan Disiapkan